SpiritBangsa.com – Kolesterol adalah lemak alami yang terdapat di dalam darah, diproduksi oleh hati dan juga ditemukan dalam beberapa makanan yang dikonsumsi. Kolesterol sangat penting untuk menjaga sel-sel tubuh agar tetap sehat.
Namun, kadar kolesterol yang tinggi bisa menyebabkan berbagai penyakit. Faktor-faktor penyebabnya bisa berasal dari gaya hidup, seperti konsumsi lemak jenuh yang berlebihan dan merokok.
Apa saja penyakit yang bisa timbul karena kolesterol tinggi? Berikut ini penjelasannya dikutip dari WebMD, Rabu (15/5/2024).
1. Jantung koroner
Risiko utama dari kolesterol tinggi adalah penyakit jantung koroner. Jika kadar kolesterol darah terlalu tinggi, kolesterol akan menumpuk di dinding arteri membentuk plak.
Seiring waktu, penumpukan plak ini menyebabkan aterosklerosis, yaitu penyempitan arteri yang memperlambat aliran darah ke berbagai bagian tubuh, termasuk jantung.
Berkurangnya aliran darah ini dapat menyebabkan angina, serangan jantung, atau bahkan gagal jantung jika pembuluh darah tersumbat sepenuhnya.
2. Pembuluh darah perifer
Penyakit pembuluh darah perifer adalah gangguan peredaran darah yang disebabkan oleh aterosklerosis akibat tingginya kadar kolesterol dalam darah.
Pada penyakit ini, pembuluh darah di luar jantung dan otak menjadi sempit atau tersumbat. Kondisi tersebut sering menyebabkan kelelahan dan nyeri, terutama pada ekstremitas bawah, tetapi nyeri tersebut bisa membaik dengan istirahat.
3. Diabetes
Penyakit diabetes sering kali berkaitan dengan kolesterol tinggi. Menurut American Heart Association, diabetes menurunkan kadar kolesterol baik (HDL) dan meningkatkan kolesterol jahat (LDL). Penderita diabetes cenderung memiliki partikel LDL yang lebih mudah menempel dan merusak dinding pembuluh darah.
LDL yang dilapisi gula bertahan lebih lama dalam aliran darah dan berkontribusi pada pembentukan plak. Akibatnya penderita diabetes, terutama diabetes tipe 2, sering memiliki kadar HDL yang rendah dan kadar trigliserida yang tinggi.
4. Darah tinggi
Kolesterol tinggi sering disertai dengan tekanan darah tinggi. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO), tekanan darah tinggi adalah kondisi tekanan darah pada dinding pembuluh darah selalu tinggi.
Salah satu penyebabnya adalah dinding arteri yang mengeras akibat aterosklerosis, yang memaksa jantung bekerja lebih keras untuk memompa darah. Penyebab utama aterosklerosis adalah kolesterol tinggi, terutama kolesterol LDL.
5. Strok
Terlalu banyak kolesterol dalam darah dapat menyebabkan penumpukan zat lemak di arteri, yang menyebabkannya menyempit dan mengeras. Hal ini membuat darah lebih sulit beredar dan meningkatkan risiko penggumpalan darah. Aliran darah yang tidak lancar ke organ tubuh, termasuk otak, meningkatkan risiko strok.
6. Gagal jantung
LDL yang dianggap sebagai jenis kolesterol jahat dapat mengangkut kolesterol ke berbagai bagian tubuh dan menyebabkan penempelan pada dinding arteri, sehingga menyumbat arteri. Hal ini dapat menyebabkan penyakit jantung iskemik yang berujung pada gagal jantung.
7. Disfungsi ereksi
Disfungsi ereksi adalah kondisi seseorang tidak dapat mencapai atau mempertahankan ereksi saat berhubungan seksual.
Pria dengan kolesterol tinggi mengalami kesulitan dalam mencapai dan mempertahankan ereksi karena aliran darah ke penis bisa terhambat. Berkurangnya aliran darah akibat kolesterol tinggi juga dapat menyebabkan disfungsi ereksi. (beritasatu.com)