Ini Serangkaian Proyek TMMD di Pekanbaru, Kadis Perkim: Target 3 Bulan Rampung

SpiritBangsa.com – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) tengah berlangsung di Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru. Gelaran yang dipimpin Kodim 0301 Pekanbaru ini melibatkan serangkaian pekerjaan fisik yang didukung Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Pekanbaru.

Apa saja yang dikerjakan? Proyek ini mencakup semenisasi enam ruas jalan sepanjang 950 meter dengan luas 2.105 meter kubik dan lebar 2-2,5 meter.

“Selain itu, pembangunan saluran drainase sepanjang 1.111 meter di tujuh ruas juga menjadi bagian dari agenda,” kata Kepala Dinas Perkim Pekanbaru Mardinsyah di lokasi TMMD.

Perhatian khusus juga diberikan kepada kondisi hunian warga. Sebanyak lima unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) direnovasi, sementara 55 unit rumah lainnya mendapat sentuhan cat baru. Tak hanya itu, sebagai upaya melestarikan budaya Melayu, 110 rumah akan dipasangi lembayung Melayu.

Selain pekerjaan fisik, TMMD juga menyediakan sembilan kegiatan penyuluhan disertai pembagian bantuan sosial kepada masyarakat.

“Program ini direncanakan berlangsung selama tiga bulan. Progres pekerjaan saat ini telah mencapai 60 persen,” jelas Mardiansyah.