Irjen Iqbal ke Baharkam Polri, Irjen Herry Heryawan Pimpin Polda Riau

SpiritBangsa.com – Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, dikabarkan akan segera mengakhiri masa jabatannya setelah lebih dari tiga tahun bertugas. Posisinya disebut akan diisi oleh Irjen Pol Dr. Herry Heryawan, sesuai dengan keputusan rotasi jabatan di lingkungan Polri. Informasi ini terungkap melalui potongan surat telegram yang beredar di grup WhatsApp.

Berdasarkan informasi tersebut, Irjen Iqbal dimutasi menjadi Perwira Tinggi (Pati) Badan Pemeliharaan Keamanan (Baharkam) Polri dengan penugasan khusus di Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI).

Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Irjen Herry Heryawan sebagai Kapolda Riau yang baru. Sebelumnya, Irjen Herry menjabat sebagai Pati Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri dengan penugasan di Kementerian Dalam Negeri sejak September 2023.

Sinyal pergantian ini sebenarnya telah beberapa kali disampaikan oleh Irjen Iqbal. Terbaru, ia mengungkapkannya saat acara buka puasa bersama TNI, Polri, dan Pemerintah Provinsi Riau pada Rabu, 12 Maret 2025, di halaman belakang Mapolda Riau. Dalam sambutannya, ia berkata, “Sebentar lagi saya akan pergi, entah ke mana, kita lihat saja,” sambil tersenyum.

Irjen Herry Heryawan, yang akrab disapa Harimen, merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1996. Pria kelahiran Ambon, 23 Februari 1972, ini memiliki pengalaman luas di bidang reserse dan pemberantasan kejahatan transnasional. Jabatan terakhirnya sebelum penugasan di Kemendagri adalah Direktur Penyidikan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri.