SpiritBangsa.com – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, Edwar Riansyah dampingi Pj Walikota Pekanbaru Muflihun turun ke lapangan untuk melaksanakan gotong royong massal.
Gerakan Cinta Pekanbaru kali ini melibatkan berbagai pihak. Tidak hanya dari Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, namun juga melibatkan unsur TNI, Polri, mahasiswa, dan masyarakat setempat.
“Ini adalah semangat bersatu untuk menjadikan kota menjadi tempat tinggal yang lebih baik bagi kita semua,” kata Pj Wako Pekanbaru Muflihun, Selasa (04/06/2024).
Dengan semangat bahu-membahu, Gerakan Cinta Pekanbaru kali ini menetapkan empat titik fokus utama dalam upayanya menjaga kota Pekanbaru agar tetap bersih dan bebas banjir. Di antaranya di Jalan Arifin Ahmad, Arengka, Soebrantas, dan Jalan Riau.
Tidak hanya itu, Gerakan Cinta Pekanbaru juga meluas hingga ke setiap kecamatan di kota Pekanbaru.
“Kami berkomitmen untuk membawa perubahan positif secara merata di seluruh Pekanbaru,” ujarnya.
Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru, Edwar Riansyah mengatakan, menjaga kebersihan kota bukan hanya tanggung jawab Pemerintah, tetapi tanggung jawab semua lapisan masyarakat.
“Mari sama-sama kita menjaga dan membangun kota ini. Dengan kolaborasi yang kuat antara berbagai pihak, saya yakin kita dapat mencapai tujuan bersama untuk menciptakan Pekanbaru yang lebih baik,” ungkapnya.
Tidak mau kalah, para mahasiswa juga memainkan peran penting dalam gerakan ini, membuktikan bahwa generasi muda memiliki kepedulian yang besar terhadap masa depan kota mereka. Sementara TNI dan Polri memberikan kontribusi nyata dalam memastikan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan gerakan ini.
Dengan Gerakan Cinta Pekanbaru, semangat gotong royong dan kebersamaan kembali mengalir di jantung kota ini. Dengan langkah bersama, Pekanbaru menuju masa depan yang lebih cerah dan berkelanjutan bagi seluruh warganya. (ADVERTORIAL)