SpiritBangsa.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru merilis data terbaru terkait jumlah hotspot di wilayah Sumatera, Sabtu (4/5/2024). Menurut Forecaster On Duty BMKG Pekanbaru, Indah DN, sebanyak 25 titik panas terdeteksi di pulau Sumatra. Hal ini menandakan potensi bahaya kebakaran hutan dan lahan di beberapa provinsi di pulau itu.
Riau menjadi provinsi dengan jumlah hotspot terbanyak, dengan total 9 titik. Kabupaten Kampar menjadi wilayah dengan hotspot terbanyak di Riau, yakni 3 titik. Selanjutnya diikuti Kabupaten Kuantan Singingi dan Rokan Hulu masing-masing 2 titik. Sementara di Kabupaten Bengkalis dan Rokan Hilir terdeteksi masing-masing 1 titik.
Selain Riau, beberapa provinsi lain di Sumatera juga terpantau memiliki hotspot, meskipun dalam jumlah yang lebih kecil. Di Sumatera Selatan terdeteksi 6 titik, dan Bangka Belitung 2 titik.
Sementara di Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Bengkulu terdapat masing-masing 2 titik. Serta Jambi 1 titik.
BMKG juga mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap potensi cuaca ekstrem, termasuk hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang.
Potensi cuaca buruk ini diperkirakan dapat terjadi di sebagian wilayah Riau, seperti Kabupaten Rokan Hilir, Bengkalis, Pelalawan, Siak, Kepulauan Meranti, Kampar, Kuantan Singingi, dan Kota Dumai, baik pada pagi, siang, sore, maupun malam hari.
Sementara itu, suhu udara di wilayah Riau berkisar antara 22.0 hingga 31.0 °C dengan kelembapan udara mencapai 65 hingga 99 persen. Angin bertiup dari arah Tenggara hingga Barat Daya dengan kecepatan 10 hingga 30 km/jam.