Harga Emas Antam Kembali Melonjak Signifikan Capai Rp 1,607 Juta Per Gram

SpiritBangsa.com – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) atau harga emas Antam hari ini kembali melonjak pada awal perdagangan Rabu (29/1/2025).

Melansir Logam Mulia, harga emas Antam hari ini naik Rp 10.000 menjadi Rp 1,607 juta per gram dari yang sebelumnya Rp 1,597 juta per gram. Sementara, harga buyback pada Rabu (29/1/2025) ikut naik Rp 10.000 menjadi Rp 1,457 juta per gram.

Berikut harga emas Antam pada Rabu pagi hari ini:

– Harga emas 0,5 gram: Rp 853.000.
– Harga emas 1 gram: Rp 1.607.000.
– Harga emas 2 gram: Rp 3.158.000.
– Harga emas 3 gram: Rp 4.717.000.
– Harga emas 5 gram: Rp 7.839.000.
– Harga emas 10 gram: Rp 15.600.000.
– Harga emas 25 gram: Rp 38.837.500.
– Harga emas 50 gram: Rp 77.555.000.
– Harga emas 100 gram: Rp 154.990.000.
– Harga emas 250 gram: Rp 387.087.000.
– Harga emas 500 gram: Rp 773.875.000.
– Harga emas 1.000 gram: Rp 1.547.600.000.

Potongan pajak pembelian harga emas Antam sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017. Pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% untuk pemegang NPWP dan 0,9% untuk non-NPWP. Setiap pembelian emas batangan disertai dengan bukti potong PPh 22.

Transaksi harga jual pembelian emas Antam dikenakan potongan pajak, sesuai dengan PMK Nomor 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal lebih dari Rp 10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5% untuk pemegang NPWP dan 3% untuk non-NPWP. PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Harga emas batangan Antam hari ini yang menguat terjadi setelah harga emas dunia di pasar spot yang naik 0,8% menjadi US$ 2.763,26 per ons pada perdagangan, Selasa (28/1/2025) karena tarif impor Donald Trump mendorong investor berburu aset save haven. (beritasatu.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *