Hujan Intensitas Ringan hingga Sedang akan Mengguyur di Sebagian Wilayah Riau

SpiritBangsa.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru memprediksi sebagian wilayah Riau pada sore hingga malam hari akan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga sedang pada Jumat, 17 Mei 2024.

Pada pagi hari, kondisi cuaca di Riau diperkirakan cerah berawan. Begitu juga siang hari, cuaca cerah berawan dengan potensi hujan intensitas ringan yang tidak merata terjadi di Sebagian wilayah Kabupaten Indragiri Hilir dan Indragiri Hulu.

“Namun pada sore hingga malam hari, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang diprakirakan terjadi di hampir sebagian besar wilayah Riau,” ungkap Forecaster On Duty BMKG Pekanbaru, Gita Dewi.

Gita menambahkan, pada dini hari, hujan masih berpotensi mengguyur sebagian wilayah Kota Dumai dan Kabupaten Kepulauan Meranti.

Suhu udara di Riau pada hari ini diperkirakan berkisar antara 22,0 hingga 32,0 derajat Celsius dengan kelembapan udara antara 55 hingga 96 persen. “Angin bertiup dari arah Timur hingga Selatan dengan kecepatan 10 hingga 30 kilometer per jam,” papar Gita.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *